PATUT DICOBA! Resep Sop Manten khas Solo
Sedang mencari ide resep sop manten khas solo yang unik? Cara menyiapkannya memang tidak susah dan tidak juga mudah. Jika keliru mengolah maka hasilnya tidak akan memuaskan dan bahkan tidak sedap. Padahal sop manten khas solo yang enak harusnya sih memiliki aroma dan rasa yang mampu memancing selera kita.
Ada beberapa hal yang sedikit banyak mempengaruhi kualitas rasa dari sop manten khas solo, mulai dari jenis bahan, selanjutnya pemilihan bahan segar, sampai cara membuat dan menghidangkannya. Tak perlu pusing jika hendak menyiapkan sop manten khas solo yang enak di mana pun anda berada, karena asal sudah tahu triknya maka hidangan ini dapat jadi sajian spesial.
Berikut ini ada beberapa tips dan trik praktis yang dapat diterapkan untuk mengolah sop manten khas solo yang siap dikreasikan. Anda bisa membuat Sop Manten khas Solo memakai 16 jenis bahan dan 11 tahap pembuatan. Berikut ini cara untuk menyiapkan hidangannya.
Bahan-bahan dan bumbu yang digunakan dalam pembuatan Sop Manten khas Solo:
- Ambil 1⁄2 kg ayam potong (lebih mantap pakai ayam kampung)
- Sediakan 4 buah wortel
- Siapkan 3 buah kentang besar
- Siapkan 250 gram makaroni
- Siapkan 3 buah jamur putih (lihat gambar)
- Ambil bawang merah goreng utk taburan
- Sediakan 2 batang daun bawang
- Ambil 2 batang daun seledri
- Sediakan 3 buah maggi blok
- Ambil 1 siung bawang putih (dihaluskan utk menumis wortel)
- Sediakan kaldu bubuk secukupnya (tambahkan saat menumis wortel)
- Ambil Bumbu Halus
- Ambil 4 siung bawang putih
- Sediakan 1⁄2 buah pala
- Sediakan merica secukupnya/bisa pakai lada bubuk
- Gunakan secukupnya garam
Langkah-langkah menyiapkan Sop Manten khas Solo:
- Siapkan semua bahan, kupas, cuci dan potong-potong.untuk kentang di potong jadi 4 bagian dan iris tipis karena akan dibuat keripik kentang. wortel potong sesuai selera.
- Siapkan panci dengan air agak banyak krn air rebusan ayam akan dipakai utk kaldu+kuah sop, beri bumbu garam dan kaldu maggi blok.rebus sampai ayam matang. lebih mantap pakai ayam kampung krn kuah sop akan lebih gurih dan enak.
- Sambil menunggu ayam matang, siapkan wajan dengan minyak secukupnya, goreng kentang yang sudah diiris tipis dan ditaburi garam sedikit, goreng sampai kentang matang, kering dan warna kuning keemasan
- Setelah ayam matang, angkat daging ayam dan sisihkan. tambahkan air lagi pada panci sisa rebusan ayam.. sambil menunggu mendidih, tumis bumbu halus dan masukkan ke dalam panci kuah sop tadi, masukkan 2 maggi blok..masak sampai bumbu tercampur merata. kemudian terakhir masukkan daun bawang dan daun seledri (bisa di potong2/utuh diikat dimasukkan kuah), masak sebentar dan matikan api.sisihkan dan biarkan di atas kompor..biar tinggal dipanasin jika mau menyajikan Sop Manten.
- Selanjutnya rebus wortel di air yang sudah mendidih..masak hingga wortel agak lunak, jangan terlalu matang nanti hancurr, asal sudah empuk cukup dan angkat tiriskan. setelah ditiriskan wortel ditumis dengan bumbu bawang putih yang dihaluskan dan kaldu bubuk, tumis sebentar saja supaya wortel ada rasanya
- Kemudian rebus makaroni pada air mendidih sampai makaroni matang dan mengembang, jika sudah matang angkat dan tiriskan, beri minyak sedikit agar tidak lengket satu sm lainnya)
- Selanjutnya rendam jamur putih dengan sedikit air biasa, nanti jamur akan mengembang besar, jika sudah mengembang, angkat dan tiriskan, potong2 sisihkan
- Letakkan jamur putih, wortel dan makaroni yang sudah matang dalam wadah dan siap dijadikan bahan isian Sop Manten
- Selanjutnya suwir suwir daging ayam yang sudah direbus tadi, bagian tulang ayam bisa dimasukkan kembali ke dalam panci kuah Sop, saya pakai daging ayam bagian paha dan sayap karena anak2 suka bagian ayam yang banyak kulitnya. boleh pakai bagian apa saja ya untuk daging ayam. boleh di potong-potong pakai pisau atau suwir suwir saja sudah cukup
- Setelah semua selesai, baik isian Sop dan kuah Sop, selanjutnya bisa di racik/ditata isian Sop dalam piring atau mangkuk (makaroni, wortel, ayam suwir, jamur, keripik kentang, tabur bawang goreng. lebih cantik jika ada ijo2 nya bisa pakai kapri/kacang polong.
- Setelah isian Sop di tata dalam piring atau mangkuk, siram dengan kuah Sop dan lebih enak jika selalu disajikan dalam suhu panas kuahnya…segerr😍 bisa ditambahkan sambal kecap bagi yang suka pedas (kalo utk acara Resepsi tidak ada sambal kecapnya ya😁) untuk kuah sop selera ya..jika suka pedas bisa ditambahkan lada bubuk..tes rasa saat membuat kuah Sop. Selamat mencoba Sop Manten khas Solo
Gimana nih? Mudah bukan? Itulah cara menyiapkan sop manten khas solo yang bisa Anda praktikkan di rumah. Selamat mencoba!